Sukacita Bersama di Dalam Kenangan Natal
Senyum binasakan pahit
Risau tak berkuasa
Sedih seketika lenyap
terkubur bersama perih
Terang telah terpancar
Melenyapkan gelap seisi dunia
Bersiap-siap menyambut kedatangan-Nya
untuk merajai hati dengan sukacita
Isak haru Maria tersirat
Para gembala menyanyikan kemuliaan bagi Yesus
Supaya gelap tak lagi melekat
bagiku dan bagimu
Kelahiran-Nya kasih sayang Allah
Jalan dan kebenaran yang tersesat
Ladang doa, renung, dan instropeksi
dan waktu yang tepat mendekatkan diri dengan-Nya
Pujilah Yesus Tuhan
Sang juruselamat manusia
Lonceng Natal telah bergema
untuk bergegas berucap kasih
Lilin-lilin menyala menerangi hati
Karena telah menang kalahkan dunia
Curahkan kabar gembira dalam kenangan
yang berbekas sepanjang waktu
Raymundus Susanto
Selamat Natal 25 Desember 2023
Tuhan Beserta dan Memberkati Kita
Komentar
Posting Komentar